Hidup Minimalism mungkin bukan keinginan semua orang, tapi tidak ada salahnya untuk menerapkan pola hidup minimalis. Sudah dua bulan ini setelah artikel ini diposting, saya sangat tertarik untuk mempelajari pola hidup kesederhanaan, sebenarnya saya sangat suka akan konsep simple/minimalis tapi hanya sebagai pengagum belum ke ranah penganut. setelah saya membaca beberapa artikel tentang nikmatnya hidup minimalis saya jadi tertatik untuk mendalami lebih jauh.
Hidup minimalis bukan berarti hidup yang serba minimal soal barang-barang, tetapi hidup minimalis itu lebih ke kehidupan sederhana tapi barang-barang yang kita punya semuanya serba berguna dan kita pakai. Contoh sederhana hidup minimalis bisa dari pakean yang kita gunakan,
misalnya kita memiliki:
-Celana: 2Pcs
-Kaos: 7Pcs
-Jaket: 1Pcs
-Baju: 2Pcs
-Sepatu: 1Pcps
-Jam Tangan: 1Pcs
Dan dari semua barang yang kita miliki harus berguna. Dari yang saya pelajari, hidup minimalism bukan soal hanya menghemat pengeluar tetapi lebih dari itu, hidup minimalism lebih bagaimana kita untuk mengontrol barang-barang yang kita punya agar lebih mudah dan less stress.

image by grana.com
Jangan salah paham soal konsep hidup minimalis, hidup minimalis bukan berarti hidup yang anti kemewahan atau tidak berkecukupan, melainkan konsep dimana barang-barang yang kita pakai sangatlah berguna dan tidak dibiarkan begitu saja. Contoh barang-barang tidak bergua yaitu kalau anda memiliki barang tapi tidak pernah dipakai dalam 3 bulan berarti itu barang yang tidak berguna lagi. Mungkin bisa dijual atau di kasih ke orang yang membutuhkan atau donasi.
Hidup minimalism itu lebih mementingkan gaya hidup di mana seseorang secara sadar dan sukarela menjalankan hidup lebih bersahaja dan sederhana dengan memenuhi kebutuhan pada tingkat standar atau pokok saja.
Memang banyak alasan tersendiri orang menganut gaya hidup minimalism, ada yang karena sepiritual ada yang karena money. Tapi kalau saya sendiri, jujur saya setress melihat tumpukan baju atau barang yang cukup banyak dan hanya mengendap di lemari at least itu yang saat ini saya rasakan, karena sampai saat ini saya masih jadi seorang nomaden, so cukup mereportkan kalau harus pindah dari lokasi A ke lokasi B dengan membawa barang yang cukup banyak, sudah berasa kayak peranakan kucing pindah rumah kan 🙂 .
Sampai saat ini saya masih kagum sama seseorang yang bisa sepenuhnya untuk hidup minimalism, dan saya masih mencoba untuk masuk ke zona itu. ada bebrapa tokoh besar yang sudah menerapkan hidup minimalism, yaitu Stive Jobs Founder Apple,inc. Lihat beliau saat live presentasi dia hanya memakai kaos dan celana yang warnanya itu-itu saja. karena konsep minimalism product Apple pun juga sangat minimalis, tentunya tetap elegant.

image by nosidebar.com
Dan mulai sekarang saya men-sortir pakean-pekean yang sudah lama menumpuk dan tidak saya pake lagi, untuk pakean-pakean yang sudah lama (kusut) mungkin akan saya buang. kalau pakean yang sekiranya masih bagus mungkin akan saya donasikan. setelah saya pikir useless juga pakean yang kita punya tapi tidak pernah kita pakai, alangkah lebih baik kita donasikan saja.
Setelah saya pelajari ada beberapa Benefit Hidup Minimalism, sebagai berikut:
1. Clarity of mind.
Konsep minimalis akan membuat barang-barang yang tidak berguna atau tidak terpakai akan kita singkirkan dari pandangan kita, jadi apa yang kita lihat atau kita kenakan hanya barang-barang yang bermanfaat, oleh karena itu tidak ada disturb di mata atau otak kita. Simple nya akan lebih mudah untuk memikirkan yang penting-penting saja. karena pandangan mata akan mempengaruhi pikiran kita.
2. More freedom.
Anda akan lebih merasa bebas karena anda tidak terkekang harus memakai pakean apa untuk hari ini, karena semua pakean konsepnya sama. So apa yang kita bingungkan kalau konsep pakean sama semua? pastinya tidak ada kan, dan disitu anda akan merasa lebih bebas.
3. Less stress.
Yup, kita tidak akan bingung-bingung lagi soal pilihan baju atau barang yang akan kita pakai. karena konsep minimalis itu sendiri akan membuat kita tidak stress untuk ambil pilihan yang akan kita pakai hari ini. Tentunya akan lebih mudah menentukan pilihan.
4. More time.
More time to do something new, anda akan merasa memiliki waktu yang lebih karena anda tidak akan di pusingkan dengan hal-hal yang tak berguna, seperti hari ini mau pake baju warna apa, sepatu apa, celana apa, etc. Tentunya semakin sedikit pilihan akan semakin banyak waktu untuk hal lain. Contoh seperti Mark Zuckerberg juga menerapkan konsep yang sama, bisa dilihat dari gaya busana dia dan minialisnya design facebook.
5. Extra money.
Mungkin ini adalah factor yang sangat penting (untuk bebrapa orang), karena konsep minimalis akan ada more value yang akan kita dapat, tentunya kita akan bisa saving money untuk hal lain, karena pada dasarnya barang yang kita miliki hanya barang-barang bermanfaat saja. consuming more will not make you happy.
Just to be grateful people will make you happy what u have!.
Design a simple life. Start here. Start now.
You can design a life of less—and more. More of what you love, less of what you don’t. It’s a process, and we’re all in it together on the right direction.
Comment